Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Pada Materi Bangun Ruang

Authors

  • Amam Taufiq Hidayat Universitas Malikussaleh

DOI:

https://doi.org/10.31932/j-pimat.v5i2.2718

Abstract

Berpikir kreatif dan kemandirian belajar matematis siswa tergolong belum maksimal digali pada diri siswa dalam pembelajaran dengan fokus utama pada guru. Sehingga diperlukan model pembelajaran yang melibatkan aktivitas berpusat pada siswa. Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis siswa. Penelitian menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian quasi eksperimen dan desain penelitian posttest only group design. Populasi yang digunakan adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 1 Nisam. Dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling maka didapat siswa kelas VIIA sebagai kelas eksperimen dan VIIB sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah pemberian posttest kemampuan berpikir kreatif matematis. Pengujian hipotesis dilakukan dengan menganalisis tes kemampuan berpikir kreatif matematis menggunakan t-tes dengan bantuan software SPSS 25 dengan taraf signifikansi 0,05. Berdasarkan analisis data diperoleh sig. hasil pengujian data kemampuan berpikir kreatif sebesar 0,000. Berdasarkan kriteria uji hipotesis disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Project Based Learning (PjBL) terhadap kemampuan berpikir kreatif matematis siswa pada materi bangun ruang di SMP Negeri 1 Nisam.

Downloads

Published

2023-11-01

How to Cite

Hidayat, A. T. (2023). Pembelajaran Berbasis Proyek Terhadap Kemampuan Berpikir Kreatif Siswa Pada Materi Bangun Ruang. J-PiMat : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(2), 819–826. https://doi.org/10.31932/j-pimat.v5i2.2718

Issue

Section

Articles